BLANTERORBITv102

    Cara Mengubah Huruf WhatsApp Tebal, Miring, Hingga Terbalik

    Senin, 03 Januari 2022

    BICARACARA─Cara Mengubah Huruf WhatsApp. Setiap pengguna gawai android nyaris bisa dipastikan menggunakan aplikasi perpesanan WhatsApp. Aplikasi chat terpopuler ini berhasil menyingkirkan penggunaan SMS. Menariknya, tersedia cara mengubah huruf WhatsApp jadi tebal, miring, atau dicoret. Selain itu juga bisa mengubah jenis font bahkan membuat tulisan terbalik.

    Cara mengubah huruf WA

    Fitur tersebut sebagian besar sudah tersedia sebagai format bawaan aplikasi WhatsApp. Beberapa yang lain menggunakan bantuan pihak ketiga. Biar tak terasa monoton, yuk kita pakai format pengubah huruf tersebut pada chat sehari-hari kita.

    Mengubah Huruf WhatsApp Jadi Tebal (Bold)

    Untuk membuat tulisan jadi tebal (bold) kita bisa melakukannya dengan mudah, yakni dengan mengapit kata atau kalimat yang hendak ditebalkan dengan tanda bintang (asterisk). Contoh: *teks* akan menjadi teks.

    Menebalkan huruf bisa berfungsi untuk penekanan kata atau kalimat tertentu, juga biasa dipakai untuk menuliskan judul tulisan yang hendak di-share. Format penebal huruf tersebut adalah fitur bawaan WhatsApp.

    Mengubah Huruf WhatsApp Jadi Miring (Italic)

    Kita bisa membuat tulisan di chat WhatsApp menjadi miring (italic) hanya dengan mengapit kata atau kalimat bahkan paragraf dengan tanda garis bawah (underscore). Misalnya: _teks_ akan menjadi teks.

    Cara ini pun format bawaan aplikasi WhatsApp. Banyak dimanfaatkan misal untuk menulis judul buku, menulis kata asing, atau sekadar suka-suka memiringkan huruf.

    Mengubah Huruf WhatsApp Jadi Tercoret (Strikethrough)

    Mencoret kata atau kalimat bisa dilakukan dengan mengapitnya pakai simbol garis melengkung (tilde). Seperti ini: ~teks~ akan menjadi teks.

    Pencoretan huruf bisa kita pakai untuk meralat kata atau kalimat. Cara ini juga merupakan bawaan WhatsApp yang tak bisa dinonaktifkan. Manfaatkan saja jika ingin mencoret hurufnya.

    Mengubah Huruf WhatsApp Jadi Monospace

    Satu-satunya pengubah font yang diberikan WhatsApp adalah mengubahnya menjadi Monospace. Font ini biasa ditemukan saat memakai mesin ketik jadul. Caranya cukup apit kata atau kalimatnya dengan 3 tanda petik miring (backticks). Contoh ```teks``` akan menjadi teks.

    Mengubah Tulisan WhatsApp Jadi Terbalik

    Nah, kalau mau iseng membuat tulisan terbalik pada saat chat di WhatsApp, caranya sangat mudah. Cara ini memang bukan format bawaan aplikasi. Tenang saja, kita tidak harus repot menginstal aplikasi lain. Cukup mengunjungi website penyedia alat pemutar balik fakta, eh maaf, pembalik tulisan maksudnya.

    Website yang menyediakan alat pembalik tulisan yang bisa kita pakai dan hasilnya tinggal di-copy paste ke WhatsApp adalah:

    www.upsidedowntext.com

    www.fliptext.net

    Tulisan terbalik WhatsApp
    Tampilan web www.upsidedowntext.com

    Nah, penasaran bisa langsung dicoba saja. Ketik apa yang mau ditulis terbalik pada kotak pertama dan hasilnya ada pada kotak kedua. Hasil itu silakan diblok, lalu salin (copy), barulah tempel (paste) di WhatsApp. Sangat mudah.

    Mengubah Jenis Font WhatsApp

    Selanjutnya, kita bisa suka-suka mengubah jenis font untuk chatting di WhatsApp. Cara ini bukan bawaan WhatsApp, melainkan alat yang disediakan pihak ketiga. Caranya juga tinggal ketik, salin, tempel.

    Website penyedia layanan ubah jenis font itu adalah https://igfonts.io yang bisa langsung kita coba. Website ini sejatinya adalah layanan Instagram Fonts Generator. Tapi support digunakan di WhatsApp kok.

    Mengganti font whatsapp
    Tampilan di web https://igfonts.io

    Contoh pemakaian format tulisan pada ruang obrolan di Whatsapp sebagai berikut ini:

    Mengubah huruf whatsapp
    Tampilan chat WhatsApp dengan huruf yang diubah.

    Cara yang dibagikan pada artikel kali ini barangkali sudah banyak yang tahu. Tak mengapa. Kadang ada juga yang masih bertanya-tanya. Semoga cara mengubah huruf WhatsApp ini bermanfaat. Selamat mencoba.


    Author

    Wakhid Syamsudin

    Berusaha menjadi orang bermanfaat pada sesama melalui tulisan. Saat ini mengelola blog Media An Nuur (www.media-annuur.com), Bicara Cara (www.bicaracara.my.id), dan blog pribadi (www.syamsa.my.id)